Sedekah merupakan sebuah amal ibadah yang sangat dianjurkan dalam agama Islam. Selain sebagai wujud ketakwaan kita kepada Allah Swt, sedekah juga bukti bahwa kita sebagai manusia harus hidup berdampingan, saling tolong menolong.

Hadis dari Abu Hurairah RA disebutkan, “Setiap anggota badan manusia diwajibkan bersedekah setiap harinya selama matahari masih terbit. Kamu mendamaikan antara dua orang yang berselisih adalah sedekah. Kamu menolong seseorang naik ke atas kendaraannya atau mengangkat barang bawaannya ke atas kendaraannya adalah sedekah. Setiap langkah kakimu menuju tempat salat juga dihitung sedekah dan menyingkirkan duri dari jalan adalah sedekah.” (HR. Bukhari dan Muslim).

Adapun keistimewaan sedekah ketika di dunia antara lain dapat menyucikan harta benda yang ia miliki, membersihkan badan dari berbagai macam dosa, sebagai tolak bala dan berbagai macam penyakit, memberikan rasa empati maupun perhatian kepada fakir miskin dan yang kelima adalah menambah keberkahan harta dan mempermudah rezeki.

Sementara itu keistimewaan sedekah di akhirat antara lain bahwa sedekah akan menjadi naungan bagi yang memberikannya saat hari kiamat yang teramat panas, akan meringankan hisab (hitungan amal) manusia, akan memperberat timbangan kebaikan, akan mudah melewati Shiratal Mustaqim dan yang terakhir akan menambah derajat saat di surga.

Rasulullah Saw bersabda: “Orang yang sedekah dan menyembunyikannya sampai tangan kirinya tidak mengetahui apa yang sudah disedekahkan  tangan kanannya,” (HR Bukhari dan Muslim).

Hadis ini menunjukkan bahwa untuk mencapai keberkahan, sedekah tidak perlu ditunjukkan secara terang-terangan. Hal ini dikhawatirkan akan didominasi sifat pamer dan riya. Meskipun begitu, sedekah yang terag-terangan juga sah-sah saja. Karena yang menerima dari seluruh amal perbuatan kita adalah Allah Swt.

Yayasan  Gerak Sedekah Cilacap menerima amanah dalam penyaluran dana Zakat, Infaq, Sedekah (ZIS) yang dititipkan, melalui program-program yang GSC jalankan untuk membantu para Penerima Manfaat menjadi berdaya dan sejahtera.Partisipasi Sahabat untuk menyalurkan infaq  melalui website www.geraksedekahcilacap.or.id akan memberikan kontribusi dalam kebermanfaatan sedekah kedepannya

Itulah beberapa ringkasan keutamaan sedekah yang perlu kita amalkan. Karena sedekah bukan persoalan berapa banyak kita memberi, namun seberapa ikhlas dan kontinyu kita saling membantu antar sesama. Mari bersedekah, semoga kita mendapatkan keberkahan selalu. Aamiin